DISNAKERTRANS Prov. Banten mengadakan acara “Pemberian Penghargaan Nihil kecelakaan dan P2K3 (Panitia Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja) tingkat Provinsi Banten Tahun 2019”.
PT. KAL kembali meraih 2 penghargaan bergengsi dalam bidang Keselamatan & Kesehatan Kerja (K3) Tingkat Provinsi Banten. Masing – masing penghargaan tersebut adalah penghargaan Perusahaan Nihil Kecelakaan Kerja (Zero Accident) dan Penghargaan Panitia Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (P2K3) tingkat Provinsi Banten tahun 2019.
Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy di Pendopo Gubernur Banten, Kamis (28/02/2019).
PT. KAL menjadi satu dari 121 perusahaan di Provinsi Banten yang juga meraih penghargaan dari Pemerintah Provinsi Banten sebagai perusahaan yang mampu menjaga keselamatan dan kesehatan kerja (K3) dengan zero accident atau nihil kecelakaan kerja, dan 180 perusahaan dengan panitia pembinaan keselamatan dan kesehatan kerja (P2K3) terbaik tingkat Provinsi Banten tahun 2019.
Maka dari itu PT. KAL selalu menjunjung tinggi rasa peduli akan keselamatan bekerja dan semakin semangat bekerja dalam keadaan safety.